Jemaat GMIM Sion Ranowangko Gelar Ibadah Permulaan Tahun

0
1120

gmim.or.id – Sekalipun masih dalam keletihan, namun sepatutnya tetap bersyukur karena di hari yang kedua di tahun 2017, Tuhan memperkenankan jemaat untuk kembali beribadah dan menyapa jemaat lewat firman Tuhan  Yosua 3:1-17. Demikian dikatakan Pdt. Jelita Rondonuwu-Mongdong, STh saat memimpin Ibadah permulaan tahun jemaat GMIM Sion Ranowangko,  Senin  (02/01/2017).

Pdt. Jelita mengungkap, ketika umat Israel akan memasuki tanah Kanaan dibawah kepemimpinan Yosua, segala persiapan yang sematang mungkin dan terencana dengan baik, sesuai dengan kehendak Tuhan. Dan yang tak kalah penting adalah agar umat Israel tetap menjaga kekudusan diri. “Pernyataan kuduskanlah dirimu harus direspon. Direspon dengan setia dan taat oleh umat Tuhan, supaya mereka mengalami dan merasakan bagaimana berkat-berkat yang disediakan oleh Allah bagi kehidupan mereka. Jadi, kekudusan itu harus memenuhi seantero kehidupan mereka untuk dapat merasakan berkat Allah dalam kehidupan mereka,” terang Pdt. Jelita dalam khotbahnya.

Apa yang disampaikan Tuhan melalui Yosua tersebut, lanjut Pdt. Jelita, juga merupakan petunjuk, panggilan bahkan seruan bagi jemaat ketika menjalani kehidupan di tahun 2017 ini. “Kita pun harus menjaga kekudusan itu. Melakukan segala kehendak Tuhan, hidup mengandalkan Dia dalam segala hal untuk menikmati perbuatan ajaib Tuhan. Tetapi bagaimana juga kita hadir sebagai satu persekutuan jemaat dan masyarakat. Mari kita saling menyuarakan, untuk hidup kudus dan selalu mengandalkan Tuhan. Mari kita mencintai persekutuan dengan Tuhan. Betapa Tuhan mencintai persekutuan dengan-Nya,” ungkapnya.

Di akhir khotbah, Pdt. Jelita mengatakan kasih Tuhan harus dijawab dengan mengasihi Tuhan dalam wujud saling mengasihi sesama, turut menjaga lingkungan hidup dan dengan keyakinan penuh, siap menyambut segala berkat dan pergumulan yang menanti di tahun 2017 ini.

(Penulis dan Foto: Frangki Noldy Lontaan. Editor: Pdt. Janny Ch. Rende, M.Th)

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your comment!
Please enter your name here