RHK Jumat, 19 September 2014

0
1248

Melepaskan Diri dari Kefasikan

Mazmur 82 : 4

 Ketika orang terluput dari  ancaman bahaya pastilah ia akan bersyukur kepada Tuhan sebagai ungkapan terima kasih. Firman Tuhan hari  ini memotivasi  kita untuk membantu mereka yang lemah dan miskin supaya terlepas dari tangan orang fasik. Biasanya  yang lemah dan miskin  dimanfaatkan oleh mereka yang kuat untuk mencapai tujuan dan keinginan mereka. Contohnya penindasan, pemerkosaan hak, praktek rentenir, dan lain-lain.

Kefasikan harus ditentang oleh  setiap keluarga Kristen, oleh karena itu dalam praktek kehidupam sehari-hari  kita harus mengupayakan keuntungan yang wajar dari usaha dan kerja keras kita. Sebagai bapak, ibu, dan anak marilah kita menentang berbagai bentuk kefasikan yang tidak dikehendaki Tuhan.

 

Kita terpanggil untuk membantu sesama kita yang membutuhkan pertolongan sebab hidup sebagai orang percaya adalah memberi buah dan selalu berusaha untuk keluar dari kefasikan dan mengajak banyak orang untuk datang kepada Tuhan sebagai sumber hidup dan berkat. Amin.

 

Doa: Ya Tuhan ajarkan kami untuk melakukan hal yang benar dan jauhkanlah  dari berbagai bentuk kefasikan hidup. Amin.

 

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your comment!
Please enter your name here