Keadilan Tuhan
Roma 12:17–19
Ketika kita mengalami perlakuan tidak adil pasti kita ingin membalasnya. Apakah dengan berbuat demikian akan menyelesaikan masalah? Ataukah justru menambah masalah? Kejahatan yang dibalas dengan kejahatan merusak tatanan kehidupan harmonis yang menjadi dambaan setiap orang. Firman hari ini mengatakan: jangan membalas kejahatan dengan kejahatan, karena pembalasan itu adalah hak Tuhan. Dengan demikian kita tidak diberi ruang atau kuasa untuk menghakimi dan mengadili. Justru kita diajarkan Tuhan untuk membalas kejahatan dengan kebaikan. Inilah wujud dari keadilan Allah! Jika demikian maka langkah untuk menyelesaikan masalah adalah berdamai dengan semua orang. Keluarga Kristen yang diberkati hendaknya dalam hidup selalu berpikir positif, saling menghormati dan menghargai perbedaan, hidup berdampingan satu dengan yang lain. Hal–hal inilah yang memotivasi keluarga Kristen untuk mempraktekkan keadilan Tuhan. Amin.
Doa:Ya Tuhan berikanlah kami hikmat-Mu untuk menjaga kekudusan-Mu untuk tidak membalas dan berilah kami kedamaian dengan semua orang. Kami percaya Engkau akan menjaga kami dengan keadilan-Mu. Amin.