Percayalah
Lukas 24:11-12
Tidak dipercaya adalah hal yang sangat menyakitkan. Manakala kita berusaha menyatakan kebenaran. Apalagi kalau dikaitkan dengan oknum pembawa berita bahwa dia adalah perempuan. Biarpun berita yang disampaikan bukanlah berita HOAX (berita yang bohong) tetapi asumsi awal, tradisi dan budaya telah menguatkan hal ini, karena sang pembawa berita adalah perempuan. Memang tidak semua berita harus kita terima, apalagi di dunia sekarang dengan makin menyebarnya berita yang sengaja dibuat untuk membohong public dan merugikan orang lain.
Berita kebangkitan Yesus pernah dianggap berita omong kosong, tidak masuk akal dan tidak realistis. Sebab penyebar berita adalah para perempuan. Para rasul tidak percaya dengan berita itu. Petrus bangun lalu cepat-cepat pergi ke kubur itu untuk mengetahui kebenarannya. Benar, ketika ia menjenguk hanya kain kapan saja. Tidak ada mayat Yesus. Inilah bukti yang nyata. Yesus telah bangkit.
Ia pergi dan “bertanya dalam hatinya” apa yang kiranya telah terjadi (perenungan untuk meneguhkan berita sekaligus meneduhkan hati). Berita kebangkitan Yesus harus diterima sebagai berita yang menguatkan iman dan meneduhkan hati. Data, fakta dan para saksi pertama telah menyampaikan kebenaran ini, yang tak perlu diragukan.
Keluarga Kristen bertanggung jawab membawa pesan paskah ini. Di Hari Bumi ini, kita menegaskan bahwa bumi harus diselamatkan dari kerakusan dan keserakahan manusia yang mengeksploitasi alam. Bumi kita makin rusak dan nyawa penghuninya semakin terancam oleh bahaya serta bencana alam sebagai akibat pemanasan global dan cuaca ekstrim.
Pesan iman menyelamatkan bumi dengan menjaga kelestarian alam, hutan dan air berawal dari keluarga. Contohnya: tidak membuang sampah sembarangan, meng-hemat penggunaan listrik, dan mengurangi pemakaian bahan dasar plastik, seperti kantong, botol dan gelas plastik sehingga bumi ini pun dapat memberi kehidupan bagi semua mahluk yang tinggal di dalamnya. Amin.
Doa: Di Hari bumi ini kami bersyukur menerima pesan kehidupan agar bumi dan semua mahluk yang diam di dalamnya dapat diselamatkan. Amin.
Terima kasih .. telah memberi kekuatan iman dalam memaknai kebangkitan kristus dalam hidup pribadi dan keluarga. Haleluya Yesus Bangkit. Izin share … Thx