RHK Selasa, 15 Desember 2015

0
1963

Terang dalam Kegelapan

Mikha 7:8

“Habis gelap terbitlah terang” atau “untuk menggapai surya pagi harus melewati kegelapan malam” adalah ungkapan-ung-kapan yang menunjuk pada perubahan keadaan yang ber-dampak positif bagi kehidupan manusia.

Dipahami bahwa manusia dapat menikmati keadaan yang “nyaman” setelah ia melewati keadaan yang “tidak nyaman”. Bagi orang percaya, haruslah diyakini bahwa berubahnya kea-daan pada hidup manusia tak lepas dari campur tangan Tuhan sehingga tidak ada manusia yang bersukacita atau menikmati keadaan yang nyaman dengan mengandalkan dirinya.

Musuh, bahkan bangsa Asyur diperingatkan untuk tidak bersukacita sebab Tuhan akan bersinar dari dalam kegelapan bagi orang-orang yang menunggu-nunggu Dia. Tuhan menyelamat-kan bangsa yang setia pada-Nya. Dia masih memberi masa depan untuk umat pilihan-Nya, yang akan dinyatakan pada waktu yang ditentukan-Nya. Sebagai keluarga Kristus marilah kita terus hidup di dalam terang Tuhan dan meninggalkan semua perbuatan kegelapan. Amin.

Doa: Ya Tuhan, terima kasih untuk Firman-Mu hari ini. Ingatkanlah kiranya kami untuk tetap berpegang pada Firman-Mu, supaya kami tidak mengandalkan diri pada apapun yang kami miliki di hidup ini. Amin.

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your comment!
Please enter your name here