Menikmati Kasih Karunia Allah
1 Korintus 1:2-3
Banyak orang memahami bahwa bicara tentang kasih karunia, berhubungan dengan keyakinan atau kepercayaan kepada sesuatu yang Ilahi. Dan biasanya mereka mengklaim bahwa yang Ilahi itu hanya menjadi milik kepunyaan mereka sendiri. Hal ini Nampak jelas kalau kita memperhatikan dialog yang dimunculkan di media sosial seperti melalui internet.
Bagi kita sebagai keluarga Kristen memahami bahwa kasih karunia tidak hanya berorientasi pada pribadi atau kelompok tertentu, apalagi hanya menjadi milik orang Kristen saja, tapi sebagaimana yang disampaikan rasul Paulus dalam pembacaan firman hari ini bahwa Kristuslah sumber kasih karunia dan damai sejahtera itu yang diperuntukan bagi siapapun, bukan hanya bagi orang Korintus saja, melainkan juga semua orang di segala tempat yang berseru kepada Tuhan Yesus Kristus.
Perkataan rasul Paulus ini patut kita syukuri, sebab dengan demikian setiap anggota keluarga diajak untuk tidak hanya memperhatikan diri sendiri, tetapi juga orang lain yang ada di sekitar kita, apakah dia orang tua kita, anak kita, saudara yang ada di dekat kita maupun di berbagai tempat, mereka jugalah yang menjadi alamat sukacita ini. Marilah kita nikmati bersama kasih karunia Allah serta damai dan sejahtera-Nya yang diberikan bagi umat-Nya. Amin.
Doa: Ya Tuhan ajarilah kami untuk mensyukuri kasih karunia-Mu dan menjadikannya berkat bagi semua orang. Amin.