Selasa, 23 Juni 2015

0
2444

Tuhan Memberi Ajaran Kepada yang Dikasihi-Nya

Amsal 3:12

Didikan dan peringatan Tuhan merupakan wujud dari kasih sayang yang diberikan kepada umat-Nya, seperti kasih sayang seorang ayah kepada anaknya. Jadi umat Tuhan yang menolak didikan sama halnya dengan menolak kasih sayang Tuhan. Orang yang hidup mengindahkan didikan Tuhan, sungguh akan menikmati keberkatan, merasakan hubungan dekat dengan Tuhan dan dapat berkata hanya dekat Allah saja aku tenang (bandingkan Maz. 62:2).

Didikan ternyata tidak dapat diberikan, tanpa didasarkan pada kasih sayang. Itu jelas dalam pernyataan bahwa Tuhan memberi ajaran kepada yang dikasih-Nya.  Bersyukurlah kalau kita sementara dididik oleh Tuhan lewat suatu pengalaman yang menyakitkan. Itu berarti Ia masih mengasihi kita, Ia sementara membentuk dan menuntun kita di jalan-Nya.

Sebagai keluarga Kristen betapa bahagianya saat menyadari bahwa Tuhan sungguh mengasihi kita. Lalu bagaimanakah kita menjawab kasih sayang Tuhan yang luar biasa itu dalam hidup kita? Tentunya janganlah kasih sayang Tuhan jauh dari kehidupan kita, ibarat bertepuk sebelah tangan. Marilah sebagai anak-anak Tuhan, menyatakan kasih kita kepada Tuhan dengan sikap hati yang selalu merindukan didikan-Nya serta dengan gembira melakukan ajaran-Nya. Amin.

Doa: Ya Bapa, terpujilah Engkau karena kasih-Mu bagi keluarga kami dan semua orang percaya. Jadikalah keluarga kami sebagai orang-orang yang selalu menerima didikan-Mu. Dan biarlah kasih-Mu menjadi kerinduan hati kami, agar kami kuat dalam melakukan kehendak-Mu. Tuhan Yesus sayangilah dan lindungilah keluarga kami untuk selamanya-lamanya. Amin.

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your comment!
Please enter your name here