Hanya Allah yang Disembah
Imamat 26:1
Zaman sekarang masih ada orang yang mempraktekkan membuat patung untuk disembah termasuk berhala-berhala modern seperti pekerjaan, sinetron, film, media sosial, jabatan dan materi, sehingga menjadi sebuah daya tarik yang kuat bagi manusia untuk digandrungi sehingga Tuhan dilupakan.
Bacaan Firman Tuhan hari ini menegaskan bahwa Allah Israel adalah Allah yang cemburu. Allah cemburu karena umat Israel adalah milik-Nya, sehingga penyembahan berhala dalam bentuk apapun dilarang sebab hal tersebut merupakan kekejian bagi Allah. Bila mereka tidak menyembah Tuhan Allah berarti mereka menolak mengakui Dia, sebagai Pemilik dan Penebus mereka. Firman Tuhan menegaskan bahwa yang harus menjadi sasaran penyembahan kita adalah Allah yang hidup, bukan berhala yang berupa patung, tugu atau batu berukir, dan sebagainya. Sangat ironis, bila sampai sekarang masih ada orang Kristen yang menyembah berhala. Hal ini adalah kekejian bagi Tuhan.
Sebagai keluarga Kristen kita diingatkan untuk menyem-bah hanya kepada Allah di dalam Tuhan Yesus Kristus. Kita pun diingatkan agar tidak boleh menyembah kepada-Nya dengan asal-asalan saja atau hanya sebagai rutinitas di setiap hari minggu. Akan tetapi kita harus memiliki hati yang tulus dalam penyembahan yang benar di hadapan Tuhan dan berkenan kepada-Nya. Tuhanlah satu-satunya yang menjadi pusat penyembahan kita. Oleh karena itu, penyembahan kepada Tuhan harus kita lakukan dengan sepenuh hati, melalui pemberian diri sebagai persembahan yang hidup kepada-Nya. Amin.
Doa: Ya Tuhan, terima kasih atas anugerah yang Engkau berikan kepada kami. Ajarilah kami untuk hidup dalam ketaatan melalui penyembahan kepada-Mu dalam roh dan kebenaran. Amin.