RHK Jumat, 19 Juni 2015

0
2222

Stop Tindakan yang Jahat

Kolose 1:21

Kita tentu mengetahui lampu lalu lintas yang diletakkan di jalan untuk mengatur kendaraan yang lalu lalang di jalan. Walaupun kita hanya menyebut lampu merah, tetapi sebenarnya ada juga lampu hijau dan kuning di sana. Lampu merah artinya stop. Lampu kuning artinya jalan tapi perlahan-lahan. Karena biasanya lampu kuning pertanda sedikit lagi lampu merah (stop). Lampu hijau artinya jalan. Kalau kita memberi tanda “highlight colour”=”red” (merah) seperti warna stabilo/kenko merah pada ayat ini, maka ayat 21 tersebut mencantumkan mana yang harus kita stop atau hentikan yaitu, “….Hidup jauh dari Allah dan yang memusuhinya dalam hati dan pikiran seperti nyata dari perbuatanmu yang jahat.” (Maaf, bagian ini tidak dicetak dengan highlight colour=red).

Kita beri tanda merah terhadap kata-kata yang saling memaki atau merendahkan di keluarga kita ini. Kita beri tanda merah untuk sikap acuh tak acuh satu sama lain. Kita beri tanda merah untuk semua penyimpangan terhadap komitmen kita sebagai suami isteri. Beri tanda merah untuk sikap mengatur diri sendiri bagi anak-anak. Stop. Karena itu adalah tindakan-tindakan jahat ketika kita hidup jauh dari Allah. Mari kita beri lampu merah untuk semua pikiran dan perbuatan yang jahat agar supaya lalu lintas kehidupan kita senantiasa berjalan pada arah yang dikehendaki-Nya. Hidup dalam didikan Tuhan sesuai rambu lalu lintas Tuhan agar jalan hidup kita aman.

Doa: Tuhan, mampukan kami membuka diri untuk melihat segala bentuk tindakan menyimpang yang terjadi dalam keluarga ini. Bantu kami untuk menyadari itu sebagai kesalahan sehingga kami dapat stop melakukannya. Amin.